Supply Chain Management

  • October 30, 2015
150 150 Admin

supply chain management

Supply Chain Management dipandang penting dalam distribusi kebutuhan masyarakat.

di dalam memproduksi kebutuhan hidup masyarakat, maka perusahaan yang membuat barang produksi tersebut melakukan suatu mata rantai dari bahan baku produksi sampai produk tersebut sampai kepada masyarakat. Secara istilahnya dikenal dengan Supply Chain Management.

Perusahaan produsen sebelumnya melakukan perencanaan terhadap apa dan berapa jumlah yang akan diproduksi. Dari perencanaan tersebut, dilakukan pemesanan kepada supplier untuk mendukung proses produksi. Beberapa hal yang dipesan kepada supplier antara lain bahan baku, bahan kemasan produk.

Dari supplier, akan dikirim bahan baku yang sesuai kebutuhan dari produsen. Jika barang yang dipesan dari supplier sudah tiba, maka proses selanjutnya dilakukan produksi dan menghasilkan produk. Dari produk tersebut didistribusikan kepada distributor ataupun kepada customer secara langsung.

Proses supply chain management yang disampaikan ini adalah proses secara sederhana. Akan tetapi di dalam kenyataannya bisa lebih rumit. Misalnya saja menentukan apa dan berapa barang yang diproduksi. Diperlukan analisa mendalam sebelum mendapatkan keputusan. Selain itu, pemilihan suplier ataupun waktu kapan harus memesan bahan baku kepada supplier juga menjadi salah satu komponen yang perlu diperhatikan oleh produsen.

Di dalam dunia supply chain management sendiri, setiap komponen di dalamnya dipandang sebagai bagian hal yang penting. Oleh sebab itu di dalam industri besar, pada setiap bagian ini di breakdown pada beberapa bagian/divisi kerja.

Seperti halnya analogi mata rantai, pada supply chain management, satu komponen saja mengalami gangguan, maka akan menghambat kinerja mata rantai yang lain. Oleh sebab itu setiap komponen tersebut berusaha memberikan tindakan yang terbaik.

Tiga Permata Logistik sebagai bagian dari mata rantai Supply Chain Management, mengambil bagian sebagai perusahaan penyedia jasa logistik di Indonesia atau yang dikenal dengan Third Party Logistics (3PL). Tiga Permata Logistik memberikan layanan jasa manajemen pergudangan dan transportasi, memberikan solusi untuk manajemen penyimpanan dan distribusi barang produksi anda. Komitmen kami untuk memberikan layanan yang terbaik dengan bersandar pada efektifitas dan efisiensi.